Postingan ini ane beri judul Sokovia. Sokovia adalah tempat utama dimana semua tragedi mengerikan terjadi gan.
Warning : Di postingan
ini ane tidak hanya me-review film Avengers : Age of Ultron. Banyak hal penting
yang ane sampaikan disini. Karena, di film tersebut tidak hanya perang fisik
saja yang terjadi. Para Avengers mengalami perang batin yang justru lebih
penting. So, please read carefully ya gan.
Strucker dan List telah berhasil melakukan
eksperimen manusia super terhadap sepasang anak kembar yaitu Pietro Maximoff
dan Wanda Maximoff. The twins. Pietro diperankan oleh Aaron Taylor Johnson dan
Wanda diperankan oleh Elisabeth Olsen.
Siapa sebenarnya mereka?
Sokovia pada awalnya adalah daerah dengan
sejarah cukup kelam gan. Sering terjadi peperangan di daerah tersebut. Nah,
padahal kita tau kalo sekitar tahun 2000an Stark
Industries memiliki andil besar dalam penjualan senjata di pasar gelap.
Para teroris yang menyerang daerah Sokovia menggunakan senjata buatan Stark
Industries untuk membuat konflik di Sokovia.
Suatu malam, ketika Maximoff bersaudara sedang
makan malam, apartemen mereka ditembak rudal sehingga membunuh keluarganya.
Saat itu, ada satu misil yang belum meledak bertuliskan Stark. Kemudian mereka berasumsi bahwa klan Stark
adalah penyebab semua ini.
Sejak saat itu seluruh
masyarakat Sokovia pun menjadi anti-Stark.
Strucker dan List dari Hydra mengadakan
perekrutan volunteer untuk menjadi kelinci percobaan bagi mereka. Kalau
berhasil, Pietro dan Wanda berkesempatan untuk membalaskan perbuatan Stark pada
mereka dengan kekuatan super. Maka, mereka siap mengajukan diri untuk menjadi
kelinci percobaan Strucker dan List.
Percobaan tersebut berhasil.
Pietro, metabolismenya
dikembangkan dengan sangat drastis. Akibatnya, Pietro memiliki kecepatan
pergerakan yang luar biasa hingga secepat kilat. Karena kemampuannya itu (dan
rambutnya yang berwarna perak), dia dinamakan Quicksilver.
Wanda, homeostasis
termalnya ditingkatkan. Sehingga, doi memiliki kemampuan komunikasi neuron,
telekinesis, dan manipulasi pikiran. Karena kemampuannya yang seperti penyihir
(dan rambut/kostumnya yang kemerahan), dia dinamakan Scarlett Witch.
Quicksilver dan Scarlett Witch menjadi senjata
mematikan yang dimiliki oleh Strucker dan List. Mereka dikurung di markas
Sokovia, sampai kemudian mereka bisa melarikan diri ketika Avengers menyerang
markas tersebut.
Markas Strucker dan List di Sokovia adalah
markas dengan teknologi tinggi gan. Dinding-dindingnya diliputi oleh lapisan
energy sehingga sulit ditembus oleh para Avengers. Selain itu, gedungnya berada
di tengah-tengah pemukiman penduduk gan.
Para Avengers menyerbu dari segala penjuru.
Karena berada di pemukiman, Tony Stark sudah mengirimkan banyak Iron Legion (semacam Cyborg yang
bergerak sendiri) untuk menenangkan warga dan meminta mereka untuk mengungsi. Namun
mereka malah melempari cyborg itu karena kebencian mereka terhadap Tony Stark.
Mereka menganggap Stark adalah teroris.
Inilah yang
terjadi di markas Sokovia selama penyerangan:
1. Tony
Stark berhasil menembus dinding markas, masuk ke gedung dan mengambil semua
data yang ada disana. Tony Stark juga menemukan Loki’s Scepter.
2. Tony menembak Dr. List. Mati atau
tidak, nggak tau gan.
3.
Pietro
dan Wanda keluar dari markas. Pietro melumpuhkan Barton.
4. Disaat
Tony hendak mengambil tongkat Loki, doi
disihir oleh Wanda sehingga Tony melihat ketakutan terbesarnya. Mulai saat
ini, psikis Tony udah rada terganggu.
Ketakutan terbesar Stark:
Para Avengers mati karena kecerobohannya.
5. Captain
America berhasil melumpuhkan Strucker kemudian menyerahkannya ke NATO.
6. Agent
Romanoff menjadi spesialis penenang Bruce Banner. Kalau Bruce udah jadi Hulk, Romanoff punya metode tertentu untuk
“menina-bobokan” Hulk sehingga kembali ke bentuk manusia. Dan ternyata,
diantara mereka ada bibit-bibit cinta gan.
7. Tony sudah sadar dari pengaruh
sihir, dan mengambil tongkat Loki. Pietro
dan Wanda membiarkan Tony mengambil tongkat Loki karena mereka tau bahwa
tongkat Loki itu ujungnya akan membawa kehancuran bagi Tony dan rekan-rekannya.
Kehancuran
ya. Memangnya apa yang ada di tongkat Loki itu (selain mind gem itself)?
Strucker telah mengembangkan sebuah AI
(Artificial Intelligence alias kecerdasan buatan) berbasis mind gem (salah satu
infinity gem di tongkat Loki yang dapat mengendalikan pikiran). AI yang berbasis mind gem, bayangin
kekuatannya gan. Begitu melihat ini, Tony
langsung tertarik untuk menggunakannya dalam mewujudkan proyek lamanya, yaitu
Ultron. Kalo dilihat gambar diatas, yang orange adalah Jarvis dan yang biru
adalah AI dari tongkat Loki. Perbandingannya jauh banget.
Ultron adalah proyek
Tony untuk membuat operating system bagi robot-robotnya menjadi jauh lebih
canggih. Selama ini
dia baru punya Jarvis yang masih lemah. Kalau sudah sangat canggih kayak
Ultron, Tony tak perlu lagi menjadi Iron Man. Dengan kata lain, Ultron dapat
berjalan sendiri membasmi kejahatan dan menciptakan ketertiban. Tony dan para Avengers dapat hidup tenang
sebagai manusia biasa.
Jangan salah ya gan. Ultron itu bukan hardware, tapi software. Dia bukan berbentuk robot
atau apa, melainkan artificial intelligence semacam Jarvis, tapi jauh lebih
cerdas dan canggih. Pada akhirnya dia berbentuk robot, itu berarti Ultron adalah pengendali (operating
system)-nya, bukan robot itu sendiri. Dengan kata lain, Ultron dapat berpindah-pindah wadah
semaunya. Ini yang membuat Ultron hampir mustahil dikalahkan.
Keren memang, tapi keberhasilan proyek ini
sejalan dengan resikonya. Tony harus mengambil resiko suatu saat Ultron justru
malah akan mengambil alih dunia. But you know Tony. Dia tetap menjalankannya
dan membujuk Bruce Banner untuk membantunya.
Dalam
menjalankan proyek ini, Tony tidak
meminta persetujuan tim.
Hal ini dilakukan Tony karena pasti
rekan-rekannya tidak setuju. Proyek ini memang bahaya banget gan, tapi Tony memilih tetap menjalankannya diluar
sepengetahuan tim. Ini adalah salah satu kesalahan besar yang dibuat oleh
Tony Stark dan akan membekas terus di benak rekan-rekannya, terutama Steve
Rogers. Bagaimanapun ini egois gan. Ini
menjadi bibit konflik di internal Avengers, bahkan akan terbawa sampai ke Civil
War nanti.
“Menyelamatkan dunia”
dan “menghancurkan dunia” udah samar banget disini.
Oiya gan.
Avengers sekarang punya bantuan tambahan seorang dokter dari Korea bernama Helen Cho.
Doi ini cantik dan pinter banget gan. Di laboratoriumnya di Korea, dia telah membuat sebuah tabung yang dapat meregenerasi jaringan sel. Namanya
Regeneration Cradle.
Sebenarnya, misi untuk The Avengers yang
diberikan Maria Hill (dan Coulson) udah selesai disini. Mereka menyerbu
Sokovia, merebut tongkat Loki, udah. Makanya, di malam harinya mereka
mengadakan pesta perpisahan gitu. Banyak yang diundang, tidak hanya The Avengers
dan tim.
Ada Kol. Rhodes (War Machine) dan Sam Wilson
(Falcon) juga.
Disaat mereka sedang berpesta, proyek Ultron
yang belum sempurna ternyata teraktivasi dengan sendirinya. Ultron ini jauh
lebih cerdas dari Jarvis, maka Ultron menyerang Jarvis sehingga system Jarvis
menjadi terpecah belah gan. Selain itu
dia menghapus seluruh informasi penting yang dimiliki komputer Avengers Tower.
Setelah mematikan Jarvis, Ultron mengendalikan
semua peralatan di Avengers Tower dan membuatkan sebuah robot bekas Iron Legion yang dapat
menjadi “wadah”-nya. Robot tersebut tiba-tiba keluar di pesta.
Ultron mengendalikan banyak robot untuk
menyerang The Avengers sehingga ruangan pesta menjadi porak poranda. Pada
akhirnya robot tersebut dihancurkan oleh para Avengers, Hill, Rhodes dan Cho.
Tetapi Ultron-nya sudah merasuki mesin-mesin yang lain. Bahkan Ultron sudah
masuk ke jaringan internet di seluruh dunia.
Ada yang menarik disini gan.
Disaat berselancar di jaringan internet
diseluruh dunia, Ultron secara menyeluruh mengamati perilaku manusia di
internet tersebut gan. Literally menyeluruh gan, bahkan saking canggihnya dia
bisa menguasai semua server yang ada. Server tersebut termasuk kode nuklir,
atau perbankan sekalipun untuk mengacaukan perekonomian dunia.
Setelah mengamati seluruh kelakuan manusia di
dunia maya, dia menyimpulkan bahwa manusia sudah berada dalam titik terburuk.
Manusia sedang parah-parahnya. Tau sendiri kan gan kelakuan orang-orang di
dunia maya sekarang kayak apa parahnya. Maka
dari itu, dia memiliki misi untuk memusnahkan semua umat manusia dan memulai
kembali dari nol.
Analoginya gini : misalnya agan punya laptop,
setelah lama dipakai laptopnya jadi panas, lola dan ngehang. Kalo laptop agan
udah di refresh2, dikurangi aplikasi berjalan, di antivirus dll tapi masih
macet, biasanya agan akan me-restart
si laptop, kan?
Seperti itulah pemikiran Ultron. Pemikiran
gila, tapi masuk akal dan ada benarnya
juga.
Masalahnya, misi untuk memusnahkan manusia
tidak akan bisa terwujud sebelum Ultron memusnahkan para pelindung umat
manusia, yang tak lain tak bukan adalah The Avengers. Maka, langkah pertama
yang harus dilakukan untuk mewujudkan misinya adalah membunuh semua Avengers. Konflik inilah yang disuguhkan di sepanjang
film Avengers : Age of Ultron.
Makanya, setelah menyerang para Avengers di
pesta tersebut, Ultron mencari cara untuk membuat “wadah” bagi dirinya. Wadah
tersebut harus benar-benar kuat dan tahan banting. Nah, Ultron pun mencuri
kembali Loki’s Scepter, kemudian pergi ke markas Strucker di Sokovia melalui
jaringan internet dan menyusun sebuah “wadah” berupa robot kuat yang sudah
dibuat oleh Strucker sebelumnya. Dia tinggal masuk ke robot itu aja.
Robot tersebut dapat menjadi “wadah”-nya untuk
sementara. Disamping itu, dia masih melakukan riset dan menggali banyak
informasi melalui internet, file-file Strucker, file-file Avengers, Hydra,
SHIELD dan semua-mua-muanya secara tak terbatas. Ultron mencari tau bagaimana
cara membuat robot yang benar-benar kuat dan tidak bisa dihancurkan.
Di Sokovia, Ultron
merekrut Pietro dan Wanda (yang dari awal udah benci sama Stark) untuk membantunya memusnahkan
Avengers. Pietro dapat membantunya menghancurkan Avengers dari luar, sedangkan
Wanda dapat “menghancurkan” Avengers dari dalam.
Okay. It’s is a really big problem.
Nah, dari hasil browsing, dia mendapat ide
untuk membuat sebuah prototype manusia yang terbuat dari vibranium. Tau
vibranium kan gan? Logam terkeras di dunia itu lho. Yang jadi bahan dasar
perisai Captain America dan Toolbox Fury. Pembuatan vibranium ini dilakukan
secara gelap oleh Ulysses Klaue di pesisir Afrika.
-------------------------------------------------------
Sekarang proyek Ultron sudah bocor ke Avengers
lainnya. Si Stark ketahuan.
Cek cok mulut antar Avengers terjadi. Disini,
sudah tampak jelas salah satu (dari banyak) perbedaan prinsip Tony Stark dan
Steve Rogers.
Tony Stark : Insiden New York baginya adalah
sebuah bukti bahwa The Avengers memiliki ketertinggalan dalam teknologi
dibandingkan alien. Doi juga hampir mati di insiden tersebut. Makanya, dia
menganggap bahwa kesatuan Avengers tidak cukup untuk dijadikan pelindung dunia.
Untuk itulah dia bersikeras membuat Ultron sebagai persiapan untuk memenangi
perang selanjutnya.
Steve Rogers : Menang dan kalah bukan sebuah
alasan untuk mengorbankan sesuatu yang kita cintai. Kalau menang, yang penting
bareng. Kalau kalah, yang penting bareng. Persatuan dan kesatuan adalah nomer
satu, karena itulah aspek terkuat dalam sebuah peperangan. Bukan teknologi atau
apapun. Segala usaha untuk memenangkan sebuah peperangan hanya berimbas dengan
bertambahnya jumlah korban yang ada.
Hmm. Bau-bau Civil War udah keliatan banget.
Disaat Avengers udah rada-rada damai lagi,
mereka mendapat kiriman pesan dari Ultron.
Jadi gini gan. Info keberadaan pabrik vibranium
di pesisir Afrika ini hanya diketahui oleh Stark Industries dan Strucker.
Makanya, si Ultron buru-buru datang ke tahanan NATO dan membunuh Strucker biar
Avengers tidak bisa menggali informasi dari Strucker. Karena Ultron jadi anak gaul
abis lihat-lihat internet (semua-semua difoto), mayat Strucker di foto dan
dikirim ke Maria Hill.
Bad for him. Stark udah tau dari awal posisi
pabrik vibranium, sehingga Avengers dan Ultron dkk balapan menuju pesisir
Afrika untuk berebut vibranium. Ultron sampai duluan dan membunuh Ulysses,
kemudian para Avengers tiba sehingga terjadi peperangan di kapal pabrik vibranium
itu.
Malangnya para Avengers, sekarang Ultron udah
kerjasama dengan Quicksilver dan Scarlett Witch. Pietro yang supercepat
mengacaukan pertahanan mereka, dan Wanda
menyihir Thor, Steve, dan Romanoff satu persatu sehingga mereka melihat
ketakutan terbesar dalam hidup mereka. Inilah yang mereka lihat dalam
imajinasi mereka.
Thor : Terjadi kerusuhan di Asgard,
masyarakat Asgard sudah tidak tau aturan, dikarenakan Thor gagal dalam memimpin
Asgard. Kekacauan itu terjadi gara-gara ulah Thor yang tidak becus sebagai
pemimpin penerus Odin.
Steve : Amerika memenangi perang, namun
semua orang tercintanya harus berkorban dan mati dalam perang. Kemudian Agent
Carter membujuknya untuk segera mengundurkan diri dari Avengers.
Romanoff : Romanoff berhasil lulus
menyelesaikan sekolah dan pelatihannya, namun dia dianggap sebagai orang yang
payah bagi guru-guru dan teman-temannya. Lemah dan tidak bisa diandalkan.
Sehingga Romanoff rela melakukan apapun untuk survive, termasuk membunuh.
Beruntung untuk Hawkeye. Dia berhasil
melumpuhkan Wanda disaat dirinya hampir dihipnotis. Kemudian Pietro menyelamatkan
Wanda dengan membawanya keluar. Diluar, Wanda
tertarik untuk menghipnotis Bruce Banner.
Mampus gan.
Bruce menjelma jadi Hulk dengan tingkat
kemarahan super tinggi dan tidak bisa dikontrol. Dia pergi ke tengah kota dan
menghancurkan semua yang ada disana. Kondisi Romanoff (juga Thor dan Steve)
yang linglung karena dihipnotis tidak memungkinkan bagi Romanoff untuk
meninabobokan si Hulk.
Terpaksa Tony memanggil Veronica alias
Hulkbuster.
Veronica
ini dibuat khusus oleh Tony Stark untuk melumpuhkan Hulk apabila terjadi hal
yang tidak diinginkan.
Pertarungan besar-besaran terjadi sehingga
menghancurkan gedung-gedung di salah satu kota di Afrika tersebut. Mobil-mobil
hancur, jalan-jalan hancur, gedung-gedung runtuh, orang-orang tak bersalah
menjadi korban. Disaat sudah mulai tersadar, Bruce melihat sekeliling dan dia
melihat kehancuran. Ketakutan terbesar
Bruce Banner adalah keberadaannya sebagai monster hijau membuat orang tak
bersalah dalam tersakiti. Batin para Avengers sudah sangat terpukul. Setiap Avengers sudah berniat untuk keluar
tim setelah semua ini selesai. Kerjasama tim sudah mulai rusak, mereka
sudah termakan ketakutan mereka sendiri.
Setelah kekacauan di Afrika, Barton mengajak
mereka menuju ke rumahnya untuk menenangkan diri. Ternyata, selama ini doi
punya anak dan istri dan dua anak gan. Nama bininya Laura. Keberadaan mereka
dirahasiakan ketika Barton bergabung dengan SHIELD. Sang istri juga lagi hamil
anak ketiga. Oiya gan, istri doi sebenarnya udah gak tahan melihat suaminya
sering keluar, berperang bertaruh nyawa. Makanya, Laura mau Barton berhenti setelah semua ini selesai.
Thor justru pergi ke
London menemui Dr. Selvig untuk mengetahui arti dari mimpinya saat dihipnotis
Wanda. Dr. Selvig membawanya ke sebuah telaga yang dapat membawa Thor kembali
ke mimpinya.
Apa yang Thor lihat dalam mimpinya?
Thor melihat keempat Infinity Stones (yang udah
keluar. Tesseract, Mind Gem (di Loki’s
Scepter), Aether, dan Orb). Mind gem adalah infinity gem terkuat yang
memiliki kekuatan sungguh besar, bisa mengendalikan pikiran. Avengers memerlukannya untuk mengalahkan
Ultron. So, for him Stark was right.
Di rumah Barton, setiap Avengers menyibukkan
diri mereka masing-masing. Romanoff bilang ke Bruce kalo dia mau pergi bareng sejauh
mungkin. Tapi, Bruce tidak mau gan. Dia ingin menjauhkan orang-orang dari
dirinya yang dapat membahayakan mereka setiap saat. Tidak ada tempat aman bagi orang yang dekat dengan Hulk.
Sedangkan Tony Stark, setelah berdebat ringan
dengan Steve Rogers, dia dipertemukan dengan seseorang oleh istri Barton.
Fu…fu….fuu…..Fury!
Lha Fury ngapain lagi? Bukannya dia udah
menyerahkan jabatannya pada Coulson?
Memang iya gan. Kata doi, dia bukan direktur
siapa-siapa. Dia hanyalah orang tua yang
peduli dengan para Avengers yang masih perlu bimbingan alias masih labil. Bersama
Fury, mereka pun mengadakan diskusi gan. Dari informasi yang mereka dapatkan,
si Ultron ini sedang mengembangkan sebuah tubuh manusia terbuat dari vibranium
yang dapat digunakan sebagai ”wadah”-nya. Jadi, dia perlu melakukan regenerasi
jaringan untuk membuat tubuh manusia tersebut
.
Wait. Regenerasi jaringan? Kayak pernah denger.
Oh, regeneration
cradle. Helen Cho is in danger!
Mengetahui hal tersebut, Tony pergi ke Nexus
(server internet terbesar di dunia) untuk nge-track pergerakan Ultron.
Sedangkan Steve, Romanoff dan Barton pergi ke Korea untuk menyelamatkan Cho dan
regeneration cradle. Udah telat sih.
Ultron, Pietro dan Wanda udah tiba di
laboratorium Cho di Korea daritadi. Ultron menghipnotis Cho dengan tongkat
Loki, kemudian memaksanya untuk menciptakan jaringan dari vibranium yang sudah
dicuri di Afrika. Setelah tubuh jadi, system Ultron pun di upload kesitu. Oiya,
mind gem dari tongkat Loki dipindah ke
tubuh tersebut.
Kemudian, iseng-iseng Wanda melihat “mimpi” dari tubuh manusia yang sedang di-download system
Ultron-nya tersebut.
Dia melihat kepunahan.
Pada saat itu, Wanda dan Pietro menyadari satu
hal : segila-gilanya Tony Stark,
ternyata Ultron lebih gila.
Wanda langsung menyadarkan Cho dari penaruh
hipnotis. Cho menggagalkan proses upload, sehingga Ultron menembak Cho. Pietro
dan Wanda melarikan diri dari lab, sedangkan Ultron beserta anteknya membawa
keluar regeneration cradle sembari melanjutkan proses upload.
Steve, Barton dan Romanoff sudah menunggu
diluar. Perebutan regeneration cradle pun tak terelakkan. Namun kali ini Maximoff bersaudara sudah berpihak pada
mereka. Rebut-rebutannya epic banget. Sulit diceritakan haha, tonton
sendiri lah gan.
Finally, regeneration cradle berhasil direbut
oleh mereka berlima. Tetapi, Romanoff disekap oleh Ultron dan dibawa ke
Sokovia. Setibanya di markas, Bruce sudah siap untuk membatalkan proses
pembuatan tubuh manusia tersebut. Tapi….
Stark kumat lagi.
Sebelumnya dia mencoba untuk membuat Ultron,
namun justru mesin pembunuh yang tercipta. Sekarang, dia siap mengambil resiko untuk mengulangi kesalahan yang sama dengan
melanjutkan proses pembuatan tubuh manusia tersebut. Bukan Ultron yang akan di upload ke tubuh tersebut,
tetapi Jarvis yang sudah diperbaiki oleh Stark. Sehingga, mereka mewujudkan
keinginan Ultron untuk membentuk tubuh manusia dari vibranium, tetapi
menghilangkan aspek jahat dan menyisakan aspek yang baik-baik. Dengan kata lain
mereka akan membuat “Jarvis versi hardware yang sekuat Ultron”.
Stark, Bruce dan
Barton setuju. Steve, Pietro dan Wanda tidak setuju. Berantem lagi deh gan.
Disaat berantem, Thor (abis dari London menemui
Selvig) datang dan melanjutkan proses tersebut sampai selesai dengan kekuatan
petirnya. Seperti yang ane bilang gan, for
him, Stark was right.
Tubuh manusia tersebut pun selesai.
Karena tubuh tersebut
mencerminkan “pandangan” dari Ultron dan mimpi Thor, maka dia lah yang kita
kenal dengan Vision.
Yeah, that Vision.
Vision ini memiliki kekuatan yang luar biasa.
Bayangin aja, doi terbuat dari vibranium
dan dikepalanya ada mind gem. Makanya, dia bisa melakukan sebuah hal yang
tidak bisa dilakukan oleh Avengers lain.
Dia bisa ngangkat
Mjolnir, palu Thor!
Padahal, kita udah sepakat kalo hanya “dia yang pantas memimpin Asgard”-lah
yang bisa mengangkat palu tersebut. Sebelumnya, Thor juga gak bisa ngangkat.
Lah Vision langsung bisa sekali coba. Gile gan.
Mereka berdiskusi sebentar. Setelah memastikan
Pietro, Wanda dan Vision berada di pihak Avengers, mereka pun bersiap untuk
menyerang Sokovia. Misi mereka meliputi : Mengungsikan
semua warga, menyelamatkan Romanoff, mencari tahu apa yang sedang dibangun Ultron
lalu hancurkan. Jangan sampai melibatkan warga tak bersalah.
Bagi Stark, ini adalah
misi yang akan membuktikan bahwa dia benar.
Bagi Bruce, dia menginginkan ini
menjadi misi terakhirnya, abis ini dia mau pergi jauh dimana tidak ada orang
yang terancam sama keberadaannya.
Bagi Barton, ini adalah juga misi
terakhirnya, abis ini dia mau balik ke keluarganya.
Bagi Steve, ini adalah misi
untuk melindungi orang-orang tercintanya dan semua manusia tak bersalah.
Bagi
Maximoff bersaudara, ini adalah misi pertama dengan para Avengers.
Bagi Vision,
ini adalah misi untuk menghancurkan versi jahat dari dirinya.
Misi ini
benar-benar berarti untuk semuanya gan.
Okay then. Sokovia is under attack (again)!
By the way, Ultron lagi ngapain di Sokovia?
Karena gagal dengan tubuh vibraniumnya, dia
menggandakan “wadah”-nya yang sekarang jadi banyak banget. Selain itu, misi
utamanya untuk memusnahkan umat manusia dilakukan dengan : dia menerbangkan Sokovia, lalu menjatuhkannya.
Wait, what?
Literally terbang gan.
Dengan kekuatan medan magnet vibranium, dia menanam magnet di dalam tanah
seluas kota Sokovia, lalu menerbangkan kota tersebut ke langit. Setelah tinggi
banget, dia mau menjatuhkannya, sehingga terjadi ledakan masif di seluruh dunia
yang meratakan planet Bumi beserta isinya.
Setelah menyelamatkan Romanoff dan mencoba
untuk mengungsikan warga, para Avengers kaget bukan kepalang melihat tanah yang
mereka pijak lama kelamaan naik. Kalau Avengers sih gak apa-apa, tapi warganya
gimana? Warga sebanyak itu tentu sulit kalau mau diungsikan satu demi satu.
Kalau Sokovia dijatuhkan, otomatis mereka yang nggak bisa terbang bakalan mati
semua, termasuk para Avengers (kecuali Tony, Vision dan Thor yang bisa
terbang).
Trus gimana?
Hmmmm, don’t worry gan. Untuk itulah sejak awal proyek ini disiapkan oleh Fury dan Coulson.
Untuk jaga-jaga kalau hal yang tak diinginkan terjadi.
Theta Protocol! Yuhuuuuuuuuuuuuuuuu!!!
Dengan agen-agen setia SHIELD yang masih
tersisa, Fury, Coulson dan Maria Hill berusaha untuk membantu para Avengers
untuk menyelesaikan misi ini. Termasuk si agen Kriting gan. Ingat si Agen
Kriting? Dan ada Rhodes aka War Machine juga.
Theta Protocol mengeluarkan kapal-kapal kecil
yang dapat digunakan untuk mengungsikan warga. Seperti misi awal, mereka
berjuang mati-matian untuk melindungi warga. Tidak hanya itu, sembari
mengungsikan warga mereka juga harus menjaga tombol kendali yang apabila
dicapai oleh Ultron, Sokovia akan jatuh.
Mereka
harus melindungi tombol tersebut dari semua robot-robot yang tak terhitung
jumlahnya.
Kerjasama
mereka yang sungguh baik dapat mengalahkan semua robot tersebut. Kemudian Thor,
Iron Man, Vision dan Hulk bersama-sama melumpuhkan robot induk Ultron.
Ada
kejadian miris disini gan.
Para Avengers merasa Ultron sudah dibereskan
sehingga mereka fokus mengungsikan warga. Tiba-tiba Ultron datang naik pesawat
sambil menembaki mereka semua. Disaat Barton sedang menyelamatkan seorang anak
kecil dan peluru-peluru datang padanya….
Quicksilver
datang dan melindungi mereka. Dengan demikian Quicksilver tewas tertembak. Tidaaaaaakkkkkk…
Melihat saudaranya mati, Wanda pun ngamuk gan,
dia langsung menghancurkan seluruh robot-robot dengan satu kali gerakan tangan.
Setelah menyelamatkan Romanoff ke
helicarrier, Hulk yang juga marah melompat ke pesawat si Ultron dan melemparkan
Ultron jauh ke bawah, kemudian mengambil kendali pesawat. Setelah itu Hulk
pergi dengan pesawat tersebut dan tak kembali lagi. Dia pergi untuk melindungi
orang-orang yang dia cintai dari serangan monster yang ada dalam dirinya.
Dibawah, Ultron sudah ditunggu oleh Wanda yang
kemudian mengambil inti processor si Ultron.
Masalah belum selesai. Sebuah robot yang belum
mati sepenuhnya merangkak dan menekan tombol yang dapat menjatuhkan Sokovia.
Sokovia jatuh gan. Setelah memastikan semua warga sudah keluar Sokovia, Tony
dan Thor bekerjasama untuk meledakkan Sokovia yang sedang jatuh tersebut sehingga
ketika sampai ke Bumi sudah berupa puing-puing yang tidak membahayakan.
Masih ada
satu robot Ultron lagi yang tersisa.
Dengan mudah Vision menghancurkannya dengan
mind gem yang ada dikepalanya, kemudian menghapus semua jejak Ultron di seluruh
jaringan yang ada. Ultron is gone for
now. Mission accomplished.
Sesuai janji, Barton keluar dari Avengers dan
kembali menuju keluarganya. Goodbye, Hawkeye.
Anak doi
yang ketiga juga udah lahir, namanya Nathaniel
Pietro Barton. “Nathaniel” berasal dari Natasha Romanoff aka Black Widow,
Pietro dari Quicksilver, dan Barton dari nama keluarganya.
Sekarang,
Avengers sudah memiliki New Avengers Facility di Upstate New York.
Ane kurang tau, “New Avengers Facility (NAF)” diartikan sebagai : “Fasilitas bagi anggota Avengers baru”,
atau “fasilitas baru untuk Avengers”? Pokoknya,
disana dikepalai oleh Steve Rogers. Fury sebagai penasehat senior, kemudian
Agent Hill dan Romanoff juga ada. Ilmuwan-ilmuwan yang bekerja disana ada Helen
Cho dan Dr. Selvig.
Ada scene
yang cukup menarik.
Steve dan
Tony yang sejak awal selalu diwarnai beda pendapat, disini udah rada akur lagi.
Mereka ngobrol-ngobrol dulu, membicarakan gimana nikmatnya jadi manusia yang
punya hidup normal. Ngobrol-ngobrolnya seperti kawan akrab gitu.
Padahal beberapa saat lagi, suasana
kekeluargaan ini akan hancur lebur oleh peperangan mereka berdua. Perang
saudara. Civil War.
Di NAF,
Avengers udah punya beberapa anggota baru yang siap membantu mereka menjalankan
misi.
War Machine, Vision, Falcon dan Scarlett Witch
are the new member of Avengers!
Scarlett Witch cantik banget gan. Hmmm…
Okay.
Apakah
dengan ending yang cukup happy ini menandakan masalah selesai?
No.
Masih ada
satu orang lagi yang tak akan tinggal diam sebelum para Avengers ini mokad.
Masih ada Thanos, saudara-saudara.
Masih ingat misi Thanos? Thanos ingin
mengumpukan keenam infinity gem, kemudian meletakkannya di Infinity Gauntlet.
Infinity Gauntlet adalah sarung tangan emas untuk meletakkan keenam infinity
gem. Kalau sudah lengkap keenam-enamnya, maka akan menghasilkan kekuatan luar
biasa, terbesar di alam semesta ini gan. Kalau kekuatannya sudah aktif, doi mau
menguasai semua hal di alam semesta ini.
Kita ingat-ingat lagi alur kepemilikan keempat
infinity gems yang udah muncul.
1. Tesseract = Odin > jatuh ke Tonsberg >
dicuri HYDRA/Red Skull > diambil lalu hilang bersama Capt. America >
ditemukan SHIELD/Howard Stark > dicuri Loki > back to Asgard
2. Mind Gem (Loki’s Scepter) = Thanos > dikasih ke Loki >
diambil HYDRA > disimpan Strucker dan List di Sokovia > diambil Tony >
diambil Ultron > dipisah dari tongkat > dimasukkan ke kepala Vision
3. Aether = Malekith > Dikubur oleh Asgardian >
merasuk ke Jane Foster > diambil Malekith lagi > direbut Asgardian > dikasih ke Tivan “the Collector” > Galeri Tivan meledak, semoga aman-aman aja.
4. The Orb = Planet Morag > diambil Peter Quill >
dicuri Gamora > disita di penjara > diambil Quill lagi > dikasih ke
Tivan > diambil Gamora lagi > direbut Nebula > dikasih ke Ronan >
diambil Quill lagi > dikasih ke Nova
Corp di Xandar
Sebelumnya dia udah
memporak-porandakan New York dengan bantuan Loki dan Chitauri, tapi akhirnya
digagalkan oleh para Avengers. Lalu dia mau menghancurkan Xandar denga bantuan
Ronan, kemudian digagalkan oleh Guardians of the Galaxy.
Gagal mulu kan. Nah ya udah, dia bilang, “Fine. I’ll do it by myself”.
Gawat. Perang
maha besar akan datang gan. Be ready.
---------------------------------------------------------------------
Ada
beberapa pertanyaan tak terjawab di ending film Avengers : Age of Ultron.
1. Hawkeye
beneran keluar? Padahal dia itu agen tingkat atas dengan skill luar biasa lho.
Apakah di film berikutnya dia muncul lagi? I hope so. Tapi kasian juga bininya
ditinggal terus.
2. Hulk
pergi kemana? Terakhir, pesawat yang dikendarainya terdeteksi tenggelam di laut
Banda. Mungkin Hulk udah terjun duluan di suatu tempat. Tapi dimana?
3. Apakah
Quicksilver benar-benar tewas? Ane kecewa banget gan kalo beneran, secara doi
keren abis. Bukankah Coulson masih punya TAHITI project untuk menghidupkan
Avengers yang tewas terbunuh?
4. Di
NAF jabatan Fury sebagai apa? Bukannya dia udah keluar dari perkara
gitu-gituan? Di NAF dia menjabat sebagai perangkat resmi tertentu atau hanya
volunteer saja?
5. NAF
itu bagian dari SHIELD atau bukan? Kalau iya, harusnya bakalan keren banget
kalo Coulson muncul. Karena hanya sedikit yang tau dia masih hidup…
6. Empat
infinity gem udah keluar. Yang dua dimana? Jangan-jangan Thanos udah punya dari
awal. Atau ada di museum Tivan?
7.
Pepper
Potts nggak muncul. Apakah dia masih punya kekuatan super?
8. Kenapa
sampe sekarang Thor belum sadar kalau Odin sebenarnya adalah Loki yang sedang
menyamar?
9. Ane
penasaran sama masa lalu Agent Romanoff. Di mimpi abstrak banget soalnya.
Semoga kedepannya dijelasin masa lalu doi versi MCU (bukan versi komik).
10.
Dan
perkara-perkara lain yang masih mengambang.
Hmm.
Begitulah.
-------------------------------------------------
Coulson lega karena Theta Protocol berjalan
dengan sukses dan berfungsi sebagaimana mestinya. Theta Protocol udah menyelamatkan ribuan orang di Sokovia gan. Ini
adalah pencapaian yang sangat besar. Tapi si Gonzales ngambek ketika tau kalo
selama ini Coulson menyembunyikan Theta Protocol.
Pokoknya
cepat atau lambat mereka harus menyatukan visi, karena ancaman yang sangat
besar akan datang.
Jiaying dan ras Inhuman akan menghancurkan
SHIELD.
To be
continued….
Gan.... ente punya film avenger: age of ultron? Download dimana gan? Ntu udah bluray apa belom?
ReplyDeleteUdah gan. Ane ngopi dari temen. Belum HD sih, tp udah bagus dan layak tonton. Skrinsut seperti yang diatas gan...
ReplyDeleteKeren lah keren!!! Thank u buat blog ini gan, ana salut banget! Ana juga penggemar Marvel Superheroes dari angkatan Spiderman dulu!
ReplyDeleteLagi nonton ulang Avengers, terus buka ini..
ReplyDeleteGila ketagihan langsung baca semua XD
Thanks bgt bro infonya, lanjut terus ampe MCU musnah..wkwkw
NICE
ReplyDeleteDan akhirnya thanos jadi debu, stark, black widow mati, captain america pensiun dan jadi tua. Begitulah akhir ceritanya.....
ReplyDeletewow nice post thank you for sharing this inforamtion
ReplyDeletenyaa mirror proxy
1337x mirror proxy
kickass mirror proxy
idope mirror proxy
Phil Coulson bukannya udh mati ya?
ReplyDelete